Bahan Membuat Gohiong Pork
- 1 kg Daging babi, bisa ganti daging ayam klau mau.
- 5 siung Bawang putih.
- 1 batang wortel, parut halus.
- 1 sdm Bumbu gohiong.
- 1 sdm merica bubuk.
- 1 btg daun bawang, iris halus.
- 1 sdm ketumbar bubuk.
- 1 bgks Kulit gohiong.
- 1 btr telur putih.
- 5 btr telur ayam.
- 2 sdm kecap asin.
- 1 sdm garam halUs.
- 3-4 sdm tepung tapioka.
Langkah Memasak Gohiong Pork
- Cincang halus daging babi, campur bawang putih, wortel parut, ketumbar, garam, kecap asin..
- Masukkan juga daun bawang aduk sampai semua rata, lalu campur telur aduk lagi..
- Setelah itu baru masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sampai adonan tercampur rata dan siapkan kulit gohiong yg sudah dipotong sesuai ukuran..
- Ambil adonan sesuai selera dan gulung adonan daging beri putih telur di sisi kulit agar bs menempel. Ditempat lain siapkan dandang atau kukusan..
- Kukus adonan sampai matang, setelah itu angkat adonan. Potong gohiong yg sudah dikukus tadi dan goreng sampai matang lalu siap disajikan. Selamat mencoba..
Get Latest Recipe : HOME