Resep Semur Daging Betawi untuk Hidangan Sekeluarga. Simpan ke bagian favorit Tersimpan di bagian favorit. Kelezatan Semur Daging Betawi ini siap menghangatkan momen bahagia bersama.
Bahan Membuat Semur Daging Betawi
- 1 1/2 kg daging sapi.
- 1 bungkus kecap bango ukuran sedang.
- 1 bungkus kecap abc ukuran kecil.
- Bumbu rempah.
- 5 lembar daun salam.
- Seruas jahe.
- Seruas lengkuas.
- 2 tangkai sereh.
- 1 bh biji pala.
- 7 bh cengkeh.
- 2 potong kayu manis.
- Bumbu halus.
- 9 bh bawang merah.
- 4 bh bawang putih.
- 1 kantong jinten (harga 2000 an).
- 1 kantong lada (harga 2000 an).
- 1 kantong ketumbar (harga 2000 an).
- 5 bh kemiri.
- Secukup nya garam.
- Secukup nya penyedap.
Langkah Memasak Semur Daging Betawi
- Cuci bersih daging sapi.
- Siapkan bumbu rempah dan bumbu halus nya,untuk bumbu halusnya haluskan menggunakan blender dengan minyak sayur.
- Masukan bumbu halus,bumbu rempah dan daging,juga masukan kecap,aduk2 sampai rata kemudian nyalahkan api (saya tidak pakai menumis bumbu nya ya bun,nanti semua langsung di godog saja sampai daging empuk).
- Godog sampai daging nya empuk (dalam proses menggodok jangan tambahkan air dulu,karena nanti dari daging nya akan keluar air,ketika proses penggodogan daging masih keras dan kuah sudah menyusut baru tambahkan air,masak sampai daging empuk).
- Setelah daging empuk dan bumbu meresap kuah juga sdh cokelat kehitaman tanda nya sdh matang, koreksi rasa dan semoga bermanfaat.
Bismillah,kali ini daging sapi yang dibuat semur, masih pakai resep ala mertua ☺️ #AntiRibet. #semurdagingbetawi #resepsemurdagingbetawi #caramembuatsemurdaging #caramembuatsemurdagingbetawi Semur daging betawi, semur daging betawi spesial. Semur Daging Betawi adalah makanan semur daging khas dari Betawi (Jakarta). Bahan untuk membuat semur daging sapi betawi hitam tidak berbeda jauh dengan semur lain namun, porsi kecap disini lebih dominan ya sob selain porsi rempah-rempah lainnya. Semur daging ala Betawi bisa jadi pilihan nikmat di hari Lebaran. Rasanya yang sarat bumbu dan juga kecap pekat yang manis gurih pasti membuat menu Lebaran Anda jadi makin mantap.
Get Latest Recipe : HOME