Bahan Membuat Ogura Cheese Cake
- Bahan A.
- 65 g tepung kunci.
- 1 btr telur.
- 5 btr kuning telur.
- 60 ml minyak sayur (saya pakai barco).
- 2 lbr cheddar kraft, cincang.
- 2 sdt parmesan cheese (saya gak pakai).
- 60 cc susu cair (tadi kebanyakan nuang, sekitar 75cc).
- 1/2 sdt vanilla essens (saya pakai rhum).
- Bahan B:.
- 5 btr putih telur.
- 1 sdt jeruk nipis / 1sdt cream tar2 (saya pakai jeruk nipis).
- 1/4 sdt garam (saya kelupaan).
- 80 gr gula pasir.
- Note: biar ngeju banget, next kalo bikin pake keju parut aja.
Langkah Memasak Ogura Cheese Cake
- Campur bahan A, kecuali tepung, mixer sampai keju halus kurang lebih 1menitan. Kemudian masukan tepung perlahan hingga tercampur rata. Sisihkan..
- Mixer putih telur hingga berbusa, masukan jeruk nipis, garam, gula 3 tahap. Mixer sampai soft peak (kental, mengembang dan tidak mudah jatuh). Pastikan peralatan kering dan tidak kemasukan kuning telur.
- Tuang kedalam loyang yang sudah dilapisi kertas roti (saya tambahkan olesan margarin agar mudah dilepas).
- Panggang dengan metode Au Bain Marie (loyang utama dialasi dengan loyang yang lebih besar berisi air 1,5cm) dalam suhu 160-170c selama 50menit. (Karena loyang kekecilan, pemanggangan butuh waktu hampir 2jam. Pakai tes tusuk buat liat matang atau gak ya..
- Hasil beberapa kali ditusuk karena belum matang..
- Untuk hasil yang kuning kecoklatan, pada saat pemanggangan, gunakan suhu bawah sampai matang. Kemudian, 5-10menit pakai suhu atas. Tergantung oven masing2 yah.
Get Latest Recipe : HOME