Bahan Membuat Oreo Cheese Cake
- 1 Oreo vanilla berukuran besar.
- 1 Susu UHT full cream 250ml.
- 3 Sdm gula pasir.
- 1 Sdm susu kental manis.
- 1 Sachet susu bubuk dancow vanilla.
- Keju parut.
- 3 Sdm tepung maizena.
- Air.
Langkah Memasak Oreo Cheese Cake
- Siapkan semua bahan-bahan. Pisahkan oreo dengan creamnya. Kemudian tumbuk biskuit oreo yang sudah dipisahkan hingga halus..
- Siapkan panci, masak di api kecil. Kemudian masukkan susu UHT full cream, gula pasir, susu kental manis, susu dancow vanilla, cream oreo yang sudah dipisahkan tadi, dan keju parut secukupnya secara bertahap satu demi satu. Aduk hingga rata semuanya..
- Selanjutnya, larutkan tepung maizena dengan air secukupnya didalam gelas. Kemudian tuangkan larutan maizena kedalam adonan yang sedang dimasak. Aduk hingga rata hingga adonan sudah mulai mengental. Setelah adonan mengental dan mendidih, lalu angkat..
- Masukkan adonan kedalam plastik segitiga agar lebih mudah dalam membuat layer kue nanti..
- Siapkan wadah, kemudian tata serbuk oreo dibagian bawah, lalu diatasnya ditaruh adonan yang telah dimasak tadi. Lakukan seperti itu hingga membentuk layer/lapisan..
- Taburi keju parut diatasnya. Dan siap disajikan. Akan lebih nikmat apabila dimasukkan kedalam kulkas agar lebih set juga kuenya..
Get Latest Recipe : HOME