Lumpia Udang Kulit Tahu

Bahan Membuat Lumpia Udang Kulit Tahu

  1. 200 gr Udang Giling.
  2. 250 gr Daging Ayam giling.
  3. 1 Bungkus Kembang Tahu.
  4. 1 Buah Wortel.
  5. 1 Putih Telur.
  6. 3 Siung Bawang Putih.
  7. 1/2 Buah Bawang Bombay.
  8. 3 Sdm Saus Tiram.
  9. 1 Sdm Kecap Ikan (Me Kecap Inggris).
  10. 2 Sdm Tepung Tapioka.
  11. Minyak untuk menggoreng.
  12. Daun kucai untuk mengikat.

Langkah Memasak Lumpia Udang Kulit Tahu

  1. Rendam kulit lumpia agar mudah digunakan.
  2. Haluskan ayam dan udang dengan chooper atau blender.
  3. Potong wortel beberapa bagian masukkan dalam chooper + bawang putih + bawang bombay. Kemdian chopper kasar.
  4. Masukkan udang + ayam + putih telur + tepung tapioka + saus tiram + kecap ikan (me kecap inggris) kemudian chopper kembali sapai tercampur rata. Sisihkan.
  5. Ambil kembang tahu yg sudah direndam dan dipotong menjadi beberapa bagian, kemudian ambil 1 sendok adonan taruh diatas kulit tahu dan lipat seperti melipat risol..
  6. Kemudian ikat bagian kedua ujungnya dengan daun kucai.
  7. Panaskan minyak, kemudian goreng lupia udang hingga kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan. Kemudian siap disajikan dengan saus (lebih enak lagi siapkan jg salad hokbennya resep jg ada menu sebelumnya) selesaiiii.

Get Latest Recipe : HOME