Silky Pudding Choco with My Vla

Bahan Membuat Silky Pudding Choco with My Vla

  1. 3 sachet Kental Manis putih.
  2. 1 bungkus Agar rasa coklat.
  3. 150 gram Gula pasir.
  4. 1 sdm Coklat bubuk.
  5. 100 gram Coklat blok (DCC).
  6. 2 sdm Tepung maizena.
  7. Sejumput garam.
  8. 900 ml Air.
  9. 1 sachet My Vla.
  10. Cup pudding.

Langkah Memasak Silky Pudding Choco with My Vla

  1. Siapkan bahan-bahan terlebih dahulu. Siapkan panci kemudian larutkan air dengan bahan seperti gula, agar rasa coklat, SKM, coklat bubuk dan sejumput garam.
  2. Nyalakan api masak bahan yang sudah larut dalam panci dengan api sedang cenderung kecil aduk-aduk kemudian masukan DCC saya disini pakai DCC karena stok dirumah cuman ada SKM putih jadi saya tambahkan DCC.
  3. Agak mendidih dan coklat/DCC sudah tercampur masukan larutan maizena dan kembali diaduk sampai mendidih matikan api.
  4. Tunggu agak dingin sebentar cetak di dalam cup-cup puding setelah puding set bisa diberikan diatasnya fla kalau saya pakai fla yang instan aja merk My Vla kemudian ditaburi DCC yang sudah diparut biar tambah cantik.

Get Latest Recipe : HOME