Roti Sobek Marbel

Bahan Membuat Roti Sobek Marbel

  1. 250 terigu pro tinggi.
  2. 100 gr tepung pro sedang.
  3. 50 gr susu bubuk.
  4. 6 gr ragi.
  5. 55 gula pasir.
  6. 3 gr garam.
  7. 25 gr butter.
  8. 35 gr minyak sayur.
  9. 1 gr charcoal.
  10. 235 gr Bahan cair total timbangan.
  11. 3 kuning telur.
  12. Susu cair dingin / air dingin.
  13. Isian Roti.
  14. Coklat filling.
  15. Parutan keju.

Langkah Memasak Roti Sobek Marbel

  1. Campurkan tepung, susu, ragi, gula aduk sebentar lalu tambahkan kuning telur dan air dingin lalu uleni sebentar hingga tercampur rata..
  2. Tambahkan minyak, butter dan garam...
  3. Ulenin hingga kalis dapat dilihat dari permukaan adonan yang mulus atau dengan cara direntangkan dan dilihat windowpane nya..
  4. Bagi dua adonan ditimbang dan untuk yang marbel tinggal ditambahkan bubuk charcoal lalu uleni sebentar.
  5. Bulatkan adonan dan di profing selama 45 menit. Setelah mengembang bagi adonan menjadi 40gr lalu di gilas dan isi dengan filling coklat maupun parutan keju..
  6. Bulatkan atau pipihkan adonan lalu pindahkan keloyang yang sudah diolesi mentega. Tutup dengan kain dan profing lagi hingga mengembang dua kali lipat.
  7. Panaskan oven sekitar 15 menit lalu panggang dengan suhu 175 derajat selama 35 menit tergantung oven masing-masing..

Get Latest Recipe : HOME