Bahan Membuat Roti Goreng isi Ragout
- Bahan Roti:.
- 250 gr tepung tinggi protein.
- 125 ml air hangat.
- 20 gr gula pasir.
- 3 gr ragi instan.
- 50 gr margarin yang dicairkan.
- 15 gr susu bubuk.
- 1 butir kuning telur.
- Bahan isian:.
- 150 ml susu cair.
- 100 ml air bersih.
- 1 sdm tepung terigu.
- 1 sdm margarin.
- 1 siung bawang putih, cincang halus.
- 1 batang wortel potong dadu kecil.
- 1 batang kentang potong dadu kecil.
- 5-6 batang buncis, iris tipis.
- Daging atau ayam cincang.
- sesuai selera Gula, garam, kaldu bubuk.
- Keju parut (boleh diskip).
- Bahan pelapis:.
- 1 butir telur ayam kocok lepas.
- secukupnya Tepung panko/panir.
Langkah Memasak Roti Goreng isi Ragout
- 1. Tumis bawang putih cincang dengan margarin hingga layu. Masukan daging cincang dan masak hingga kecoklatan..
- Tambahkan sayuran dan aduk sebentar. Tambahkan air dan biarkan hingga layu..
- Tuang susu cair dan masak hingga sayuran matang. Beri garam, gula, pala, lada, dan kaldu bubuk sampai sesuai rasa yang diinginkan. Aduk rata..
- Tambahkan terigu aduk hingga rata dan mengental. Angkat. Biarkan sampai dingin..
- Cara membuat Roti. Campur air hangat, ragi, gula dan 2 sendok makan tepung terigu. Aduk perlahan hingga rata..
- Masukkan tepung sedikit demi sedikit hingga rata. Setelah setengah tepung masuk. Tambahkan telur, margarin cair dan susu. Aduk lagi hingga merata..
- Tambahkan sisa tepung dan uleni hingga kalis. Bulatkan dan diamkan selama 30-60 menit atau sampai mengembang dua kali lipat (lamanya bisa berbeda tergantung suhu ruang masing-masing).
- Kempeskan adonan. Timbang adonan masing-masing 30gr. Bulatkan adonan yang sudah ditimbang dan simpan dia atas loyang/nampan yang sudah dilapisi tepung..
- Pipihkan adonan yang sudah bulat. Isi dengan ragout. Bulatkan kembali. Celupkan ke dalam telur dan gulingkan ke atas tepung panir sampai semua permukaan terlapisi..
- Susun kembali di loyang dan biarkan mengembang kembali kurang lebih 10 menit. Goreng di minyak panas dengan api kecil hingga kecoklatan. Angkat, tiriskan..
Get Latest Recipe : HOME