Bahan Membuat Roti Kasur tanpa SP
- 18 sdm tepung cakra (harus cakra yaa biar lembuut dan empuk).
- 2 sdm tepung maizena.
- 1 sdm ragi.
- 3 sdm gula.
- 1 sachet dancow fertigo putih.
- 1 butir telur kocok lepas saja.
- Air dingin seckupnya.
- Sejumput garam.
- 3 sdm butter (sy pake butter wisman curah).
- Toping suka suka.
- Dsni saya pke coklat glaze,vanila glaza,greentea glaze dan keju...isiannya bs dibeli di toko roti bs dpke berkali2.
Langkah Memasak Roti Kasur tanpa SP
- Masukan tepung,gula pasir,susu,dan ragi aduk2 pakai sendok,masukan telur aduk aduk lagi...kemudian masukan air sdkt demi sedikit (pakai gelas belimbing setengah gelas saja) kemudian uleni dengan tangan sampai kira2 sdh kalis...disni air tdk harus dipakai semua karena kandungan air dlm telur kadang berbeda2 jd gunakan sckupnya sampai adonan kalis.
- Setelah adonan kalis uleni sebentar...masukan sjumput garam dan butter uleni lagii sampai kalis...sesuai selera saja boleh pakai mixer atau pakai tangan saja...dsni saya senangnya menggunakan butter wisman karena membuat adonan cepat kalis tanpa mixer jd kadang sy cm pakai tangan saja...sampai kalis.
- Setelah adonan kalis potong2 adonan boleh ditimbang menjadi bebrapa bagian...dsni sy bagi menjd 11 potong...kemudian bulatkan dan masukan ke dalam loyang yang sudah diolesi margarine...tutup dg kain basah dan diamkan selama 15 mnit.
- Setelah 15 mnit adonan akan mengembang,kempiskan dan masukan isian.
- Setelah semua sudah diisi kembali tutup dg kain selama 45 mnit....setelah 45mnit taburi sisa keju untk isian td diatasnya agar terlihat lebih cantik dan panggang selama 20 mnit pd suhu 170 derajat...dengan oven tangkring jg bisa tinggal ditengok2 aja hehe.
Get Latest Recipe : HOME