Bahan Membuat Opor Dada Ayam Tahu
- 200 gr Dada Ayam filet (potong sesuai selera).
- 1/2 Potong Tahu Cina (Potong Kotak").
- 2 Sdm Fiber Cream (Larutkan dgn sedikit air hangat).
- 1 ruas Jahe geprek.
- 2 Lbr Daun salam.
- Secukupnya Bubuk Daun Jeruk.
- Secukupnya Lada Bubuk.
- Secukupnya Garam.
- Secukupnya Maseko (NonMsg).
- 2 Sdm Minyak untuk menumis.
- Secukup nya Air Matang.
- Bawang Goreng untuk taburan.
- Bumbu Halus.
- 4 Pcs Bawang Merah.
- 3 Pcs Bawang Putih.
- 2 Pcs Kemiri.
- Secukupnya Ketumbar bubuk.
Langkah Memasak Opor Dada Ayam Tahu
- Cuci Bersih Dada Ayam filet yg sudah di potong" lalu kasih perasan lemon/jeruk nipis, biarkan beberapa menit.
- Tumis Tahu yg sudah di potong kotak" Setengah matang, angkat sisih kan.
- Next, Tumis Bumbu halus/uleg + Daun Salam+jahe+ Bubuk daun jeruk+bubuk lada hingga mengeluarkan aroma syedaap...
- Setelah itu masukkan dada filet nya, aduk" hingga merata dgn bumbu halus, dan sedikit berubah warna agak pucat,.
- Setelah itu masukkan larutan fiber cream pengganti santan, air kira" aja dan sesuaikan dgn jumlah ayam nya, biar creamy & ga encer bgt, lalu masukkan tahu Aduk lagi, tambah garam, maseko, sesuai selera, test rasa...
- Cicipi Ayam klo udah empuk, dan kuah opor sudah mendidih, kental, angkat sajikan dgn taburan bawang goreng...
- InshaAllah, Nyumyy...bgt..😋.
Get Latest Recipe : HOME