Bahan Membuat Gulai Cincang Sapi
- 500 gram daging sapi campur lemak/tetelan.
- 2 bh kentang.
- 1 batang serei digeplek.
- 1 ruas lengkuas digeplek.
- 2 lembar daun salam.
- 4 lembar daun jeruk.
- 1 bh bunga lawang.
- 2 bh kapulaga.
- 3 bh cengkeh.
- 1 bh kayu manis.
- 8 bh cabe.
- 8 bh bawang merah.
- 4 bh bawang putih.
- 1 ruas jahe.
- 3 bh kemiri.
- 1 sdm ketumbar.
- 1/2 bh pala.
- 1/2 sdm jinten.
- 1 sdm garam.
- 1 sdm gula pasir.
- 1 bungkus sun kara kecil.
- 2,5 gelas air putih.
- Secukupnya minyak makan.
Langkah Memasak Gulai Cincang Sapi
- Siapkan semua bahan.
- Potong kotak2 daging sapi lalu cuci bersih setelah itu rebus daging hingga mateng dan tiriskan.kentangnya di potong2 aja menjadi 6 bagian.
- Bumbu yang diulek : bawang merah,bawang putih,cabe,jahe,kemiri,ketumbar,pala dan jinten.
- Masukkan minyak makan kedalam wajan tumis bumbu yang sudah dihaluskan,masukkan serei,daun salam,daun jeruk,lengkuas msk hingga harum.
- Setelah itu masukkan kentang,daging lalu tuangkan air putih,bunga lawang,kapulaga,cengkeh,kayu manis msk hingga mendidih.
- Setelah itu baru mskkn santan,beri garam,gula putih aduk2 biar santannya gak pecah.masak hingga airnya berkurang,santannya berubah warna&sampai santannya ngeluarin minyak.
- Koreksi rasa & siap disajikan.
Get Latest Recipe : HOME