Bahan Membuat Kue Klepon Simpel
- 250 gr tepung ketan putih rose brand.
- 12 lbr daun pandan.
- 1/2 btr kelapa parut.
- 2 btr gula merah, diiris halus.
- 100 ml air.
- secukupnya bubuk vanili.
- secukupnya garam sekedar perasa kelapa parut.
Langkah Memasak Kue Klepon Simpel
- Buat jus pandan :10 lbr daun pandan dicuci bersih dan digunting kecil2, campur dengan 100ml air kemudian di blender halus. saring sari pandan dan campurkan dengan tepung ketan putih hingga kalis(tidak menempel di tangan).
- Ambil sedikit demi sedikit adonan diisi gula merah dan dibentuk bulatan. simpan di freezer 5 menit supaya bulatan tidak mudah lembek. kemudian rebus hingga mengapung(tanda sudah matang).
- Kukus kelapa parut dicampur sedikit garam agar ada rasa dan bubuk vanili supaya wangi kelapanya, air rebusannyapun diberi tambahan daun pandan. kukus selama 15 menit. setelah adonan klepon sudah matang campur dengan kelapa parut yg sudah dikukus.
- Siap disajikan deh. enak buat temen ngeteh atau ngopi sore2 atau buat sarapan juga bisa.. hihii selamat mencoba.
Get Latest Recipe : HOME